Pages

2011/02/17

Memanfaatkan Aplikasi Media Center

Artikel sebelumnya: Kiat mengoptimalkan PC untuk Multimedia

Berbicara tentang media center, pikiran kita tentu tertuju pada Windows Media Center yang kali pertama diperkenalkan dalam Windows XP. Secara umum, media center adalah aplikasi multimedia yang mengizinkan penggunanya untuk memainkan, mengelola, dan merekam berbagai jenis file multimedia.

Selain Windows Media Center, sebenarnya ada banyak lagi aplikasi yang menawarkan fitur sejenis dan bahkan lebih baik. Sebut saja MediaPortal, GB-PVR, MythTV, Tversity, XBMC Media Center, dan Boxee. Kali ini, aplikasinya adalah Boxee.

Boxee adalah apliaksi freeware untuk HTPC yang dirancang untuk monitor layar lebar. Boxee merupakan pencabangan dari aplikasi XBMC Media Center dengan berbagai tambahan. Boxee bisa di download dari softpedia.com dengan ukuran file 40,8 MB.

1.Instal Boxee seperti biasa

2.Setelah instalasi selesai, jalankan Boxee dan pilih New user, Anda harus membuat account Boxee terlebih dahulu. Gratis! Jangan lupa untuk mengaktifkan koneksi internet Anda

3.Bila registrasi berhasil, Anda bisa melewati proses kalibrasi laya dengan memilih Skip.

4.Sekarang, untuk menyelesaikan proses registrasi, buka e-mail yang Anda pakai untuk registrasi. Dalam e-mail itu, klik link yang diberikan. Lalu, selesaikan proses verifikasi hingga selesai.

5.Jalankan Boxee. Dalam menu utamanya terdapat tujuh menu yang bisa diakses. Untuk memilihnya, Anda tinggal mengkliknya. Untuk kembali ke menu sebelumnya, gunakan klik kanan.

6.Sebagai contoh, kita akan melihat bagaimana. Boxee menangani acaa TV. Pilih menu TV Shows. Lalu, di layar berikutnya, klik TV Show Library.

7.Tunggu sebenar, maka akan ditampilkan berbagai pilihan acara TV yan bisa ditonton secara gratis. Klik salah satu acara yang Anda ingin tonton.

8.Pilih episode yang Anda ingin saksikan, lalu klik Vice

9.Acaranya pun bisa disaksikan. Ingat, koneksi internet sangat berpengaruh dalam hal ini karena video yang dimainkan bersifat streaming.

10Jika Anda memiliki koleksi serial TV hasil download, Boxee juga bisa mengelolanya. Klik Scan Media Folders.

11.Lanjutkan dengan mengklik Add Sources.

12.Arahkan pointer ke folder yang berisi kumpulan serieal TV lalu klik Add this directory.

13.Beri namany dan jenis media lalu klik Add.

14.Setelah itu, Boxee akan men-scan-nya. Setelah proses scan selesai, klik My TV Shows, maka Boxee akan menampilkan kover, judul episode, dan narasi singkat serial-serial tersebut. Yang harus diingat adalah bahwa tidak semua file yang Anda miliki bisa diidentifikasi oleh Boxee. Semuanya bergntung pada penamaan file-nya.

15.Anda bisa melakukan hal yang sama dengan file-file foto ataupun musik.

Jika fitur-fitur tersebut belum cukup, coba cek penggunaan aplikasi Third Party dari Boxee yang bersifat online.

1.Di menu utama, pilih Apps lalu pilih App Library.

2.Pilih salah satu app yang diinginkan.

3.Jika Anda ingin mencobanya saja, langsung klik Start. Namun, bila ingin menjadikan app tersebut sebagai fitur tetapi, pilih Add to my apps.

4.Sebagai contoh, kita akan menginstal app dari Youtube. Setelah mengklik Add to my apps lalu Start, kita akan masuk ke dalam app Youtube.


- - - - - - - - - - - - - - - - - - - -


XBMC Media Center. Dulu bernama Xbox Media Center, yaitu media player yang bersifat free dan open source cross-platform dan dirancang untuk TV ruang tame. Interface-nya memungkinkan pengguna untuk dengan mudah mengatur video, foto, podcast, dan musik dari komputer, cakram optik, jaringan lokal, dan internet dengan menggunakan remote control. XBMC adalah alternatif populer untuk Microsoft Windows Media Center dan Apple Front Row untuk HTPC (Home Theater PC). XBMC awalnya diciptakan sebagai aplikasi media center untuk konsol game Xbox generasi pertama. Namun, sejak 2010, XBMC secara resmi tersedia sebagai aplikasi asli untuk iOS (iDevices), Linux, Mac OS X (Snow Leopard, Leopard, Tiger, Apple TV), dan sistem operasi Microsoft Windows.

No comments:

Post a Comment

Linkwithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...