Pages

2011/03/11

Fitur yang berguna untuk meningkatkan layanan Twitter Anda



Untuk menggunakan Power Twitter, ikuti langkah-langkah berikut ini.

1.Pertama-tama, download addon Power Twitter melalui website addons resmi Mozilla di addons.mozilla.org . Klik tombol Add to Firefox yang berwarna hijau untuk memulai instalasi. Tombol itu hanya akan muncul bila Anda membuka halaman tersebut dengan browser Mozilla Firefox.

2.Karena author pembuat addons belum terverifikasi oleh Mozilla. Anda kaan diminta konfirmasi apakah Anda mepercayai aplikasi tersebut untuk di install di Firefox Anda atau tidak. Klik Install untuk melanjutkan. Anda akan diminta untuk me-restart Firefox agar instalasi dapat dilanjutkan.

3.Instalasi selesai, bukalah twitter.com dan jangan lupa aktifkan New Twitter. Anda bisa melihat link tambahan di atas kotak update tweet. Menu-menu tersebut antara lain adalah Post Photo, Shorten Link, Update Mood, dan Send a Twitter Gift. Tanda lain bahwa addon telah berjalan adalah pada pojok kanan bawah browser terdapat dock kecil khusus Power Twitter.

4.Salah satu fitur yang dapat terlihat langsung adalah penjelasan singkat dari URL yang ada dalam tweet. Contohnya adalah pada tweet Metro TV berikut yang menampilkan judul berita dari link yang disertakan dalam tweet-nya.

5.Agar Power Twitter dapat berjalan secara makimal, Anda harus melakukan autentifikasi aplikasi Power Twitter. Caranya adalah dengan mengklik icon setting yang ada di pojok kanan bawah browser kemudian mengklik tombol Please Authenticate.

6.Seeprti biasanya, autentifikasi hanya akan meminta konfirmasi apakah Anda mempercayai atau tidak aplikasi tersebut untuk terkoneksi, mengakses, dan meng-update data account Twitter Anda. Terlihat bahwa aplikasi itu dibut oleh developer yang menamakan dirinya 83 degrees. Klik Allow untuk melanjutkan.

7.Dengan demikian, fitur upload photo dan lainnya akan dapat digunakan secara maksimal. Power Twitter juga kaan membuat local cache yang akan mempercepat jalannya website New Twitter.

Fitur untuk menyimpan data hasil chat Anda di Facebook


Untuk menggunakan aplikasi Facebook Chat History Manager, ikuti langkah-langkah berikut.

1.Download addon dengan nama Facebook Chat History Manager pada situs resmi addon Firefox di addons.mozilla.org . Klik tombol Add to Firefox untuk meng-install. Tombol itu hanya akan keluar ketika Anda membukanya dengan browser Firefox. Anda juga bisa menginstalll-nya melalui dialog Addon Manager.

2.Anda akan diminta untuk mengkonfirmasi instalasi apakah Anda mempercayai aplikasi tersebut atau tidak karena author aplikasi masih belum terverifikasi oleh Mozilla. Klik tombol install untuk melanjutkan. Setelah instalasi, Anda akan diminta untuk me-restart Firefox agar instalasi dapat dilanjutkan.

3.Tanda bahwa addon telah ter-install adalah pada menu addon terdapat menu Facebook Chat History Manager. Aplikasi ini memerlukan ID dari account Facebook anda untuk autentifikasi. Langkah berikutnya adalah mendapatkan account Anda. Klik Menu Get Facebook ID.

4.Sebuah jendela dialog akan terbuka, Anda diminta untuk melakukan verfikasi koneksi account dengan aplikasi Chat History Manager. Klik Allow ntuk melanjutkan.

5.Akan muncul pesan bahwa koneksi telah sukses. Anda bisa menutup dialog tersebut. Saat Anda menutup dialog tersebut, dialog lain muncul. Isinya pemberitahuan tentang ID account Facebook Anda. Copy ID tersebut terlebih dahulu.

6.Melalui menu yang sama, klik Create Account untuk membuat account Chat History Manager baru. Masukkan ID Facebook Anda kemudian username dan password yang akan digunakan untuk autentifikasi ketika akan melihat daftar history. Setelah itu, klik tombol Create.

7.Proses telah selesai. Anda bisa mengecek apakah aplikasi telah berfungsi atau tidak dengan melakukan chat sederhana. Pilih menu View Chat History pada menu Addon atau tekan shortcut Ctrl + Alt + F untuk membuka history. Anda akan diminta untuk memasukkan username dan password terlebih dahulu. Anda bisa memilih account teman Anda kemudian memfilter tentang waktu mana yang akan Anda tampilkan dalam history.

8.Anda juga bisa meng-export history tersebut ke dalam file teks dengan mengaksesmenu Facebook Chat History Manager tersebut. Pilih lokasi Anda akan meng-export.

Linkwithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...