Pages

2011/02/17

Memanfaatkan Sound Enhancement

Artikel sebelumnya: Menyiapkan lingkungan yang tepat

Hampir di setiap media player selalu ada fitur untuk membuat audio semakin bagus. Salah satu contohnya ada di Windows Media Player bawaan Windows.

1.Jalankan Windows Media Player lewat Start menu.

2.Klik tombol yang ada di pojok kanan bawah yang bertuliskan “Switch to Now Playing”.

3.Setelah tampilannya berubah, tekan Alt. Lalu, di menu yang Enhancement > SRS WOW effect.

4.Di jendela yang muncul, aktifkan dan pilih perangkat yang dipakai untuk mendengarkan (headphone/speaker/dll) kemudian geser slider TruBass dan WOW Effect ke setting yang diinginkan.

5.Selain SRS, Windows Media Player juga menyediakan setting untuk Dolby Digital. Tekan Alt lalu di menu yang muncul pilih View > Enhancement > Dolby Digital Settings.

6.Di jendela yang muncul, pilih sesuai preferensi Anda.

Soundcard yang mendukung fitur sound enhancement juga bisa digunakan. Contohnya pada sound card keluaran Realtek. Realtek menyediakan audio manager yang bisa diakses melalui Control Panel.

1.Buka Control Panel lalu pilih Realtek HD Audio Manager.

2.Di tab Sound Effect, Anda bisa memanfaatkan setting Environment dan Equalizer.

3.Di beberapa notebook, fitur SRS sudah ditanamkan ke dlaam fitur sound card-nya.


Informasi lebih lanjut:

6 tips optimice pc playing movies


- - - -- -- - -- - - - -- - - - - - - - - -


Dolby Digital. Teknologi untuk menghasilkan suara surround digital. Teknologi itu biasanya digunakan dalam pemrosesan dan pembentukan data audio untuk film-film di bioskop atau film-film pada media kepingan seperti DVD. Dolby Digital dikembangkan oleh Doly Laboratories. Untuk mengoptimalkan teknologi Dolby Digital, dibutuhkan minimal lima speaker full range dan satu speaker low frequency (subwoofer). Konfigurasi itu disebut sebagai konfigurasi 6 channel.

TruBass. Peningkatan bass psychoacoustic untuk mengaktifkan suaa bass yang lebih dalam dan alami dari speaker kecil. Pada dasarnya, TruBass menggunakan tipuan akustik untuk membuat otak Anda percaya bahwa Anda mndengar bass yang ada dalam lagu, tetapi hardware-nya (biasanya headphone) tidak mampu menciptakannya.

No comments:

Post a Comment

Linkwithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...