Pages

2011/02/15

Kinerja iOS dalam merebut pasar mobile phone di seluruh dunia

iOS
Pengembang: Apple, Inc
Diprogram dalam: C, C++, Objective-C
Versi terakhir: 4.2.1 (November 2010)

Sistem operasi iOS untuk iPhone dirilis pada bulan Juni 2007. Pada waktu itu, iOS belum memiliki nama resmi. Apple memasarkannya dengan iPhone dan menyebut bahwa iPhone dan menyebut bahwa iPhone dijalankan dengan sistem operasi “OS X” yang sedikit ambigu dengan sistem operasi Mc OS X. Namun, akhirnya nama iPhone OS muncul saat rilis iPhone SDK pada Maret 2008. Kemudian, namanya diubah menjadi iOS pada bulan Juni 2010.

Konsep utama user interface pada iOS didasarkan pada manipulasi langsung dengan multitouch gestures yang menjadi ciri khas iPhone. Selain itu, Fitur Multitasking pada versi iOS 4.2 unggul dalam menjalankan aplikasi / musik secara background tanpa menguras banyak baterai.

Pada iOS versi 4.2, terdapat pemanfaatan fungsi nirkabel untuk hiburan atau efisiensi kerja dengan fitur AirPlay dan AirPrint. Fitur AirPlay adalah fitur untuk menampilkan foto dan memainkan musik atau video keseluruh ruangan di rumah secara nirkabel (pada Apple TV atau speaker). Sementara, fitur AirPrint memungkinkan kita untuk mencetak berbgai dokumen dari iPhone ke printer yang mendukung koneksi nirkabel.

Pada iOS versi 4.2 juga ditambahkan fitur folder untuk mengantisipasi ikon aplikasi yang berlebihan pada home screen. User dapat memiliki hingga 180 folder dengan 12 aplikasi di setiap folder. Dengan demikian, fitur itu membuat user semakin mudah dalam mengorganisasi aplikasinya.

Selain fitur-fitur tersebut, Apple juga sangat memperhatikan security dengan menambahkan fitur Security. Saat kehilangan iPhone (entah karena dicuri atau lupa tempat meletakkannya), user dapat menggunakan fitur Find my iPhone. Dengan fitur itu, lokasi iPhone dapat ditampilkan melalui situs me.com (dengan terlebih dahulu melakukan registrasi). Tidak hanya itu, User dapat mengirimkan pesan, mengatur passcode, dan menghapus semua data (mengembalikan ke factory setting) secara remote dari website sehingga orang lain yang tidak berkepentingan tidak dapat mengakses / menggunakannya.

No comments:

Post a Comment

Linkwithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...