Pages

2010/09/04

Facebook: Update Status Facebook melalui Twitter

Meng-update status
.


Mengelola pertemanan di situs jejaring sosial menjadi agak merepotkan akhir-akhir ini dikarenakan munculnya berbagai situs serupa. Selain Facebook dan Twitter, beberapa situs jejaring sosial juga muncul, seperti Ning, Plaxo, FriendFeed, Loopt, Brighkite, dan masih banyak lagi, dan kita ingin eksis di semuanya.

Tip kali ini adalah tentang bagaimana menggabungkan kedua situs jejaring sosial Twitter dan Facebook sehingga memungkinkan kita untuk meng-update status Facebook saat kita online dengan Twitter atau sebaliknya, meng-update status Twitter melalui Facebook. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:

1.Login ke Facebook dan cari kata kunci Twitter pada kotak pencarian. Pilih Twitter Application.

2.Pada halaman Twitter, pilih Go To Application.

3.Klik Allow agar Twitter dapat mengakses profil yang ada di Facebook kita.

4.Isikan Username dan Password yang digunakan di Twitter. Setelah proses ini, kita dapat meng-update status Twitter melalui kotak yang telah disediakan.

5.Untuk menambahkan fungsi agar melalui Twitter kita juga dapat meng-update status di Facebook, klik button “Allow Twitter to Update Your Facebook Status”, lalu klikAllow Status Updates” pada window baru yang muncul.

6.Untuk mengujinya, Anda dapat login pada Twitter, kemudian mengubah status. Cek pada halaman profile Facebook. Status akan berubah sesuai dengan status di Twitter dengan logo Twitter yang muncul di bawah status.
- - - - - - - - - - - - -- - - - - -

Ning. Salah satu situs jejaring sosial yang didirikan pada bulan Oktober 2005. Kata Ning diambil dari bahasa China, yang berarti “kedamaian”. Fitur unik dari Ning adalah bahwa user dapat membuat jejaring sosialnya berdasarkan topic atau kebutuhan tertentu dengan basis keanggotaan yang khusus pula.

No comments:

Post a Comment

Linkwithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...