Pages

2010/08/10

Panas berlebihan melanda notebook sony

Menarik ribuan Laptop
.


Sony akan menarik sekitar 535.000 unit notebook Vaio yang dipasarkan di seluruh dunia. Produk tersebut kabarnya mengalami cacat pada fungsi pengatur suhu, yang bisa menyebabkan overheat atau panas berlebihan. Penarikan ini akan meliputi 259.000 unti Vaio di Amerika Serikat, 103.000 unit di Eropa, 120.000 unit di Asia dan 52.000 unit di Jepang.

Adapun notebook yang ditarik adalah Vaio seri F dan C, yang telah dipasarkan sejak Januari 2010. Di Jepang, memang belum ada keluhan dari konsumen terkait kasus ini. Namun, Sony mengaku telah menerima 39 laporan dari pengguna di luar Jepang.

Sebagai respons atas keluhan konsumen, Sony menawarkan dua opsi terkait rencana penarikan ini. Pertama, pengguna Vaio seri F dan C bisa menyerahkan notebook-nya kepada Sony untuk diperbaiki. Sementara pilihan kedua, konsumen dipersilahkan men-download update software dari situs Sony untuk mengatasi overheat pada notebook mereka.

Sumber : Money Cnn.com

No comments:

Post a Comment

Linkwithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...