Pages

2011/01/13

PilotHandwriting



Artikel sebelumnya: Bikin Font sendiri

Pernahkan Anda berpikir, bagaiaman jika tulisan tangan Anda sendiri dijadikan font? Tentu keren, kan. Ada sebuah aplikasi web yang bisa melakukan hal ini untuk Anda. Tapi, sayangnya font yang sudah dibuat tidak bisa di download.

1.Jalankan browser, dan arahkan ke pilothandwriting.com

2.Klik link Write by hand, lalu masukkan account Anda. Jika belum punya. Gratis, kok.

3.Terus, klik Next sampai muncul tampilan template dari PilotHand writing. Klik icon printer yang ada di bawah.

4.Sekarang, siapkan kertas dan printer. Kita akan mencetak template itu.

5.Setelah tercetak, isi template itu. Ingat, jangan ada karakter yang melebihi kotak yang sudah ditentukan, dan jangan ada coretan lain. 

6.Sekarng, waktunya untuk memasukkan template tu ke PilotHandwriting. Ada tiga mode yang bisa dipakai, dengan menggunakan webcam, kamera digital, atau scanner. Yang paling bagus adalah dengan menggunakan scanner. Tapi bila Anda tidak punya scanner, maka gunakan kamera digital seperti yang saya lakukan. Potretlah template itu dengan cahaya yang cukup, langsung dari depan, dan tidak miring-miring. Simpan hasilnya dalam format JPG, dan pastikan frame hitam yang ada di template itu tidak terpotong.

7.Kembali ke PilotHandwriting, pilih opsi yang sesuai dengna yang Anda gunakan. Saya memiliki Digital Camera.

8.Selanjutnya, klik Upload Image dan arahkan ke file template JPG yang tadi kita buat.

9.PilotHandwriting akan memprosesnya dengan cepat, setelah itu akan dimunculkan hasilnya.

10.Seandainya ada karakter yang tidak dikenali oleh PilotHandwiring, maka di kotak karakter yang tidak dikenali itu akan muncul icon bergambar pensil. Untuk memperbaikinya, Anda bisa mencetak dan meng-upload ulang template yang sudah dikoreksi, atau diperbaiki langsung di PilotHandwriting. Caranya klik karakter yang ingin diperbaiki, lalu gunakanlah editor yang muncul.

11.Untuk mencobanya, klik tanda panah kanan, lalu ketik sesuatu

12.Untuk mengirim e-mail ke orang lain dengan menggunakan tulisan tangan Anda, klik Send by e-mail.

13.Hasilnya akan disajikand alam bentuk gambar

No comments:

Post a Comment

Linkwithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...