Pages

2010/07/16

Cara cerdas untuk mengkoleksi dan mengatur data

User Friendly
.


Satu dekade silam, ketika dunia maya belum secanggih sekarang, seorang teman sempat kebingungan saat diminta membuat form kuisioner penelitian. Dulu, untuk membuat form seseorang tidak hanya harus paham HTML, melainkan juga script Perl untuk mengolah input dari partisipan.

Tapi, kini, jagad maya sudah dipenuhi dengan berbagai aplikasi yang sangat user friendly. Setiap orang sekarang bisa membuat form dan mengumpulkan input dari pengguna Internet. Salah satunya dengan memanfaatkan layanan dari website Formstack yang dirancang khusus untuk membuat form.

Anda tidak perlu harus tahu server-side maupun client side script pemrograman web, bahkan HTML sekalipun untuk membuat form di sini. Semuanya dapat dilakukan hanya dengan melakukan drag and drop item, seperti text field, drop down menu, radio button, dan box untuk meng-upload file.
.
.
Data-data yang terkumpul bisa Anda download dan akses dengan Microsoft Word atau Excel. Selebihnya, bagi pengguna mahir disediakan API untuk mengintegrasikan form di sini dengan aplikasi pihak ketiga atau dengan database internal di server mereka. Membuat form tidak pernah semudah ini sebelumnya.

- - - - - - - - - - - - - - - - -

Perl. Extraction and Report Language. Bahasa pemrograman yang dirancang untuk memproses teks. Karena kemampuannya dalam memproses teks, Perl menjadi bahasa yang banyak digunakan untuk menulis script CGI. Perl adalah interpretive language, sehingga mudah untuk membuat dan menguji program-program sederhana.
Server side. Sebutan untuk script yang dijalankan di sisi berjalan di server, bukan di web browser atau client. Contoh server side adalah ketika request dating dari client, web server akan memerintahkan server scripting meng-generate HTML untuk dikirimkan kepada web browser client. PHP, ASP, CFML, JSP adalah contoh –contoh server side.
Client side. Sebutan untuk script yang dijalankan di sisi client atau web browser. Contoh client side adalah ketika satu halaman web selesai di download, web browser akan menjalankannya script-script yang ada di dalamnya langsung dari PC local, dan tidak terhubung dengan server. JavaScript, VBScript adalah contoh script-script yang bersift client side.

No comments:

Post a Comment

Linkwithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...