Pages

2010/05/10

Mencegah kehilangan data karena lupa mencabut flash disk

Memberikan tanda

Apakah Anda pernah kehilangan USB flash disk Cuma gara-gara lupa mengambilnya kembali, sewaktu menamcapkannya pada komputer di warnet? Memang sifat lupa tidak bisa dihilangkan dari diri manusia. Tapi walalu bagaimana pun, tentu hal tersebut sangatlah menjengkelkan. Jika Anda tidak ingin hal tersebut terulang kembali, cobalah aplikasi ini.

Pendrive Reminder adalah sebuah aplikasi yang didesain untuk mencegah Anda lupa bahwa masih ada USB flash disk yang masih tertancap pada komputer. Aplikasi ini akan memberikan tanda bagi Anda, dengan memunculkan sebuah pop up yang berisi pemberitahuan bahwa masih ada USB flash disk yang masih tertancap pada computer.

Kemunculan pop up ini pun bisa di-setting apakah ingin memunculkannya ketika Anda hendak mematikan komputer atau untuk waktu tertentu. Sebelum menjalankan aplikasi ini, pastikan computer Anda sudah terinstal .NET Framework 2.0 (23, 8 MB) di dalamnya.

Harga : Gratis
Ukuran File : 321,26 KB
Download : Softpedia.com

No comments:

Post a Comment

Linkwithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...