Organisasi konsumen federasi Jeraman atau Verbraucherzentrale Bundesverband (VZBV) menyerukan protes agar para pengguna Internet di Jerman meninggalkan Facebook, sampai maslaah privasi dipertimbangkan kembali oleh pihak Facebook.
VZBV menginginkan sebuah skema yang mengizinkan sharing informasi pribadi antara Facebook dan website pihak ketiga menjadi sifatnya opsional. Sebab saat ini, user tidak diberikan opsi seandainya mereka keberatan. Jadi, saat mereka berkunjung ke website pihak ketiga yang bekerja sama dengan Facebook, website itu sudah mengetahui data-data pribadi mereka yang diambil dari Facebook, tanpa persetujuan user.